Tahukah anda bahwa ternyata kandungan albumin dalam ikan gabus
sangat bagus untuk mengatasi penyakit berbahaya seperti hepatitis, stroke, dan
masih banyak lagi. ikan gabus merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang
banyak dibudidayakan karena peluang pasarnya yang cukup bagus. Banyak yang
menyukai jenis ikan ini karena selain rasanya yang enak, juga memiliki berbagai
manfaat bagi kesehatan tubuh. belum banyak yang melakukan pembudidaya ikan gabus
karena dianggap pemasarannya masih sulit, padahal ketika banyak orang yang
menyadari kebaikan kandungan dalam ikan gabus, maka dijamin akan banyak yang
tertarik untuk mengonsumsinya dan peluang usahanya pasti terbuka lebar. Untuk
itu tidak ada salahnya untuk anda memulai melakukan budidaya ikan gabus
karena ternyata tidak terlalu susah dibandingkan dengan budidaya ikan jenis
lainnya.
Cara dan Prospek Budidaya Ikan Gabus
Langkah awal budidaya ikan gabus
Langkah pertama yang harus anda tempuh untuk dapat memulai
budidaya ikan gabus adalah dengan menyiapkan tempat pembudidayaannya. Untuk
dapat membudidayakan ikan gabus, anda dapat membuat kolam sederhana terbuat dari
terpal. Meski demikian tidak menutup kemungkinan bagi anda untuk membangun kolam
dari semen. Namun untuk para pemula, pembuatan kolam dari terpal memang sangat
disarankan. Buatlah kolam dalam bentuk persegi panjang. Kolam dapat dibuat
dengan kedalaman 1 meter. Lanjutkan dengan menyiapkan terpal yang akan digunakan
untuk wadah air. Pasang terpal dengan benar dan rapi, usahakan tidak ada
lipatan-lipatan yang dapat menjadi tempat berkembangnya bakteri dan hama bagi
ikan gabus. Agar terpal terpasang dengan kuat, berilah pengait dibagian pinggir
kolam dengan menggunakan paku, kawat atau tali lainnya.
Memulai Budidaya ikan gabus
Langkah selanjutnya yang harus anda lakukan dalam budidaya
ikan gabus adalah menyiapkan bibit ikan gabus yang berkualitas tinggi. bibit
dapat anda masukkan ke dalam kolam yang sudah diberi biodicin df dan didiamkan
selama satu minggu terlebih dahulu. Pemberian biodicin df ini sangat penting
guna mempersiapkan pakan yang cukup untuk bibit ikan gabus yang akan disebar.
pakan ini biasanya akan bertahan hingga dua sampai tiga hari setelah penyebaran
bibit, sehingga pada fase ini bibit ikan tidak perlu diberi makan. Pemberian
makan dapat dilakukan setelah tiga hari setelahnya, dan untuk selanjutnya rutin
setiap hari agar asupan gizi untuk ikan gabus terpenuhi dan tumbuh kembangnya
menjadi maksimal.
Dalam budidaya ikan gabus ini sebenarnya juga tak jauh berbeda
dengan pembudidayaan ikan jenis lainnya. anda harus merawat ikan gabus dengan
baik, dan yang paling penting juga adalah memastikan kesehatan habitat ikan
gabus. Anda juga dituntut untuk mengetahui lebih banyak mengenai berbagai hama
atau penyakit yang dapat menyerang ikan gabus, sehingga dapat memberi penanganan
yang tepat. Kenali juga saat-saat dimana ikan dapat merasakan stress, sehingga
anda dapat mengatasinya.
Itulah tadi beberapa langkah yang dapat anda tempuh dalam
budidaya ikan gabus. Cara budidaya ikan gabus yang mudah ini dapat anda
terapkan baik sebagai bisnis sampingan atau bisnis utama. untuk peluang usaha
ikan gabus ini juga terbilang masih sangat menjanjikan keuntungan yang cukup
besar.